27 May

Kusen UPVC Merupakan Kusen Kedap Suara

Kusen Kedap Suara

Kusen Kedap Suara Hanya Kusen UPVC

Kusen kedap suara saat ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat lantaran tingkat kebisingan, terutama di kota – kota besar meningkat menjadi sangat tinggi sejak beberapa dekade belakangan. Di Jakarta, tingkat kebisingan bahkan sudah mencapai titik jenuh hingga masyarakat ibu kota banyak yang ingin memasang kusen yang dapat meredam suara atau bahkan kedap suara. Kusen konvensional yang terbuat dari bahan kayu maupun aluminium tidak mampu mengatasi masalah itu. suara dari luar tetap akan bisa masuk ke dalam ruangan meski pintu dan jendela telah dibuat dengan sangat rapat. Selain itu, kedua bahan tersebut juga tidak dapat bertahan lama jika terpapar oleh panas matahari, air hujan dan polusi yang telah melebihi ambang batas seperti di Jakarta.

Kusen Kedap Suara

Ada banyak sekali kusen yang diklaim kedap suara, namun yang terbaik menurut penelitian adalah yang terbuat dari bahan UPVC. Kusen kedap suara UPVC telah dikembangkan selama puluhan tahun oleh para ahli. Hadir sejak tahun 1960, kusen pintu UPVC seakan menjadi jawaban akan masalah kebisingan di kota – kota besar, termasuk di Jakarta dan kota lain di Indonesia. Sangat berbeda dengan kusen berbahan kayu maupun aluminium, kusen jendela dan pintu UPVC memiliki tingkat kerapatan yang sangat baik sehingga suara dari luar tidak akan masuk ke dalam ruangan. Selain itu, pintu dan jendela UPVC juga dilengkapi dengan kaca khusus yang bisa menahan suara agar tetap berada di luar dan tidak mengganggu penghuni atau orang yang ada di dalam ruangan. Dengan alasan itu pula, kusen UPVC banyak dipakai di gedung perkantoran sehingga karyawan dapat bekerja dengan baik dan tidak terganggu dengan suara kebisingan di luar.

Dengan memasang kusen berbahan UPVC, Anda berarti telah melakukan penghematan. Bagaimana tidak, kusen ini memiliki tingkat ketahanan yang sangat baik dan bisa bertahan hingga puluhan tahun tanpa perlu perawatan. Jadi, jika Anda memiliki masalah dengan kebisingan dan ingin mendapatkan ketenangan di dalam rumah, gunakan saja kusen pintu dan jendela UPVC, kusen kedap suara.